Bookmark Berita Terbaru

Kenapa Baterai dari Kayu Diklaim Bakal Lebih Kuat?

Kenapa Baterai dari Kayu Diklaim Bakal Lebih Kuat?

VIVAnews - Sebuah potongan kayu yang sudah dilapisi oleh timah ternyata mampu membuat baterai kecil menjadi lebih tahan lama, lebih efisien, dan ramah lingkungan.

Tapi, Anda jangan mencobanya dulu di rumah, karena saat ini tim peneliti dari University of Maryland, Amerika Serikat, masih menguji coba beberapa komponen di dalam baterai yang berukuran 1.000 kali lebih tipis dari kertas ini.

Science Daily melansir pada 23 Juni 2013, baterai ini menggunakan komponen natrium, bukan lithium yang biasa digunakan pada baterai.

Memang, natrium tidak seefisien seperti pada baterai lithium saat menyimpan energi. Tapi, dimensi baterai natrium yang tipis membuatnya tidak terlihat menempel pada sebuah ponsel.

"Selain itu, biaya pembuatan baterai natrium lebih murah, sangat ideal untuk menyimpan energi, seperti pada energi surya pada pembangkit listrik," kata Liangbing Hu, Profesor Ilmu Material dari University of Maryland, AS.

Hu menambahkan kebanyakan baterai yang beredar di masyarakat berbentuk kaku, sehingga mudah rusak ketika menyimpan energi yang terlalu besar.

"Kami dan tim menemukan serat kayu yang cukup lentur dan mampu melakukan 400 kali siklus pengisian energi. Ini seperti teknologi pada nano baterai yang sangat tahan lama," ujar Hu.

Dia mengisahkan ide pembuatan dari baterai dari kayu ini adalah ketika melihat serat kayu mampu menyimpan elektrolit cair. Cara kerja itu sama dengan pada sistem baterai yang menyimpan energi.

"Setelah pemakaian dan pengisian baterai selama ratusan kali, maka kayu akan kering dan keriput. Tapi, berdasarkan model komputer diketahui bahwa kayu yang kering mampu mengatasi perubahan energi pada ion natrium," jelas Hu. "Itu adalah kunci dari kekuatan baterai natrium yang sedang kami buat." (kd)


View the original article here

Budidaya Ikan Sidat yang Menggiurkan, Harga Rp70 Juta/Kilo

Budidaya Ikan Sidat yang Menggiurkan, Harga Rp70 Juta/Kilo

VIVAnews - Pernah mendengar ikan sidat? Makhluk laut yang berasal dari lautan dalam ini merupakan ikan yang memiliki tubuh menyerupai ular. Belut? Berbeda. Ini ikan sidat.

Di Jepang, ikan sidat cukup terkenal. Dagingnya dianggap lezat dan memiliki kandungan vitamin yang sangat tinggi. Sehingga, banyak restoran-restoran Jepang yang menjadikan sidat sebagai menu andalan, seperti Kabyaki dan Unadon.

Sementara di Indonesia, ikan sidat masih terdengar asing di telinga. Apalagi manfaat-manfaatnya. Bentuknya yang bulat dan memanjang seperti belut atau ular membuatnya tidak terlalu menarik bagi masyarakat Indonesia. Itu yang menyebabkan tingkat konsumsi sidat terbilang rendah.

Menurut Rohkmin Dahuri, Kketua umum Masyarakat Akuakultur Indonesia, selain dagingnya yang lezat, sidat juga memiliki harga yang fantastis di pasar luar negeri.

"Untuk sidat yang masih benih (Glass eel) harganya US$7, atau setara Rp70.000 per ekor. Sedangkan per kilogramnya yang terdiri dari 5.000 benih bisa mencapai Rp350 juta," kata Rokmin, di acara Diskusi Peran Riset, Teknologi Budaya, dan Pemasaran Ikan Sidat di Kantor BPPT, Jakarta, Kamis 20 Juni 2013.

Di pasar luar negeri, harga ikan sidat dewasa mencapai Rp70 juta per kilogram, sementara di pasar Indonesia harganya Rp1,2 juta per kilogram.

"Harga yang luar biasa mahal itu yang membuat ikan sidat lebih banyak diekspor, baik dalam bentuk benih atau yang sudah dewasa," kata Rokhmin.

Menurut Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu, kegiatan ekspor dapat membahayakan, karena nilai tambahnya tidak ada di Indonesia. Kalau negara ini mau menjadi besar, seharusnya dapat melihat ikan sidat sebagai peluang.

"Saya lebih menginginkan ikan sidat menjadi komoditas unggulan. Kenapa? Karena kebutuhan ikan sidat di pasar di Indonesia cukup tinggi, terutama untuk restoran-restoran Jepang," kata Rokhmin.


Saat ini, pembibitan ikan sidat masih sangat sulit dilakukan. Banyak peneliti Jepang yang sudah menelitinya, namun tidak berhasil.

Menurut Iwan Eka Setiawan, Peneliti Biologi Kelautan BPPT, pembibitan ikan sidat sebenarnya bisa dilakukan, tapi pertumbuhannya sangat lama. Berbeda dengan pertumbuhan ikan sidat di alam bebas.

"Saat ini, untuk mendapatkan bibit ikan sidat masih dengan cara menangkapnya di lautan. Tak hanya itu, proses pembesaran dari bibit menjadi ikan dewasa juga masih cukup sulit," kata Iwan. (umi)


View the original article here

VIDEO: Pendukung Persib Rusak Mobil Pelat Jakarta

VIDEO: Pendukung Persib Rusak Mobil Pelat Jakarta

Ini imbas dari penyerangan terhadap bus Persib di Jakarta.Minggu, 23 Juni 2013, 11:30 WIB Bobotoh berkumpul menyambut kepulangan Persib (ANTARA/Agus Bebeng)

VIVAbola - Bus Persib Bandung diserang sekelompok orang yang diduga sebagai suporter Persija saat hendak bertolak menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Sabtu, 22 Juni 2013. Akibat kejadian tersebut, sejumlah pemain dan ofisial Persib terluka.

Pihak kepolisian menerangkan penyerangan terjadi sekitar pukul 14.25 WIB. Saat bus baru keluar dari Hotel Kartika Chandra, tiba-tiba sekelompok orang yang diduga adalah suporter Persija Jakarta melempari kaca bus. Beberapa bahkan melemparkan bom molotov.

Bus Persib berhasil kabur melalui pintu tol yang berada tak jauh dari lokasi penyerangan. Manajamen Maung Bandung memutuskan untuk tidak menghadiri pertandingan melawan Persija.

Kejadian ini membuat berang ribuan pendukung Persib di Kota Kembang. Sebagian suporter yang awalnya berniat menyambut kepulangan Maung Bandung di pintu tol Pasteur membalas aksi itu dengan melakukan sweeping terhadap mobil-mobil berpelat Jakarta (B).

Lihat video aksi sweeping yang dilakukan sekelompok suporter Persib di sini.

Salah satu korbannya adalah vokalis band SHE, Melly Firmansyah. Meski merupakan warga Bandung, Melly yang mengendarai mobil dengan pelat nomor B tetap menjadi sasaran amuk pendukung Persib. Ironisnya, di dalam mobil tersebut terdapat anak kecil yang masih berusia empat tahun.

"Pulang ke Bandung, disambut aksi suporter Persib yang sangat brutal. Di dalam ada anakku empat tahun. Mobil aku dirusak!” begitu Melly men-tweet, dengan geramnya.

Tidak terima dengan penyerangan ini, Melly rencananya akan melaporkan kejadian tersebut ke pihak yang berwajib. (kd)


(function(d, s, id) {var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];if (d.getElementById(id)) return;js = d.createElement(s); js.id = id;js.src = "//connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1&appId=67839049483";fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);}(document, 'script', 'facebook-jssdk')); Konten ini dikirimkan oleh pembaca anggota VIVAforumnew TWTR.Widget({ version: 2, type: 'search', search: '423009-video--pendukung-persib-rusak-mobil-pelat-jakarta', interval: 30000, title: '', subject: 'Twitter Comments', width: 'auto', height: 300, theme: { shell: { background: '#8ec1da', color: '#080708' }, tweets: { background: '#d7dadb', color: '#0a090a', links: '#295466' } }, features: { scrollbar: true, loop: true, live: true, hashtags: true, timestamp: true, avatars: true, behavior: 'all' }}).render().start();

View the original article here

Petinggi FA Kecam Kebijakan Klub Impor Pemain

Petinggi FA Kecam Kebijakan Klub Impor Pemain

Chairman FA, David Bernstein (daily mail.co.uk)

VIVAbola Chairman Federasi sepak bola Inggris (FA) David Bernstein kembali mengritik kebijakan klub-klub Premier League di bursa transfer musim panas edisi 2013-14.

Bernstein menuding klub Liga Inggris lebih tertarik mendatangkan pemain asing dibanding mengembangkan bakat pemain lokal. Dia menarik kesimpulan itu saat dua raksasa Premier League, Manchester United dan Manchester City, mendatangkan pemain dari luar Inggris.

MU merekrut Silvester Varela dari klub Uruguay, Penarol. Padahal, Varela baru berlaga di 10 pertandingan bertaraf internasional. Sedangkan, ManCity menjalin kesepakatan dengan Jesus Navas. Dia didatangkan dari Sevilla dengan transfer 17,5 juta euro.

Petinggi FA itu menyampaikan kritik itu di sebuah konperensi tingkat tinggi FA di Burton beberapa waktu lalu.

“Saya menaruh respek kepada klub Premier League. Namun keberhasilan mereka justru membuat permainan menjadi tidak seimbang,” kata Bernstein sebagaimana dikutip Daily Mail.

Sindiran serupa datang dari mantan pejabat tinggi negara, Andy Burnham. Menurut mantan Menteri Kebudayaan, Media, dan Olahraga itu uang telah mengubah semua aspek dalam olahraga di Inggris.

“Uang sudah mengambil alih semuanya dan saya ingin FA kembali menegaskan kewenangannya atas permainan,” sambung Burnham, masih dalam kesempatan yang sama.

Burnham menambahkan ketika klub memiliki posisi keuangan yang kuat di Premier League, seharusnya federasi menjadi penentu kebijakan regulasi transfer pemain.“Federasi harus berada dalam posisi yang kuat ketika klub memiliki fondasi keuangan yang kuat,” katanya. (kd)



View the original article here

Rekrut Karyawan, Google Tidak Butuh Ijazah Kuliah

Rekrut Karyawan, Google Tidak Butuh Ijazah Kuliah

VIVAnews - Ada kabar bagus bagi Anda yang tidak sempat menikmati bangku kuliah, tapi ingin bekerja di tempat yang mentereng. Jangan berkecil hati.

Ya, perusahaan internet raksasa, Google dalam merekrut karyawan baru tidak lagi meminta IPK dan transkip nilai calon karyawan. Rekrutmen unik itu terjadi setelah pengalaman Google bertahun-tahun yang menyertakan transkip nilai dan IPK sebagai syarat melamar pekerjaan.

Perusahaan berbasis di Sillicon Valley, California itu akhirnya menyadari pertimbangan nilai itu tidak lagi berharga bagi perusahaan.

Senior Vice President for People Operations, Laszlo Bock mengungkapkan, setelah pengalaman itu, Google saat ini lebih mencari calon karyawan yang tidak sempat kuliah.

"Yang menarik adalah proporsi orang yang tidak kuliah di Google telah meningkat dari waktu ke waktu," ungkap Bock dalam sebuah wawancara dengan The New York Times yang dikutip Business Insider.

"Jadi kami memiliki tim, yang mana 14 persen dari tim itu terdiri dari orang-orang yang tidak pernah kuliah," tambahnya.

Bock mengkritik penentuan IPK sebagai ukuran dalam perekrutan karyawan. Ia beralasan IPK adalah parameter buatan bagi orang agar sangat terlatih untuk berhasil dalam lingkungan tertentu.

"Salah satu frustasi saya, saat saya kuliah dan S2. Anda tahu profesor sedang mencari jawaban spesifik," kilah Bock.

Karakteristik pemecahan masalah di bangku pendidikan tinggi itu, menurutnya kurang memberikan pengalaman pemecahan sebuah masalah.

"Anda bisa mencari tahu, tapi jauh lebih menarik untuk memecahkan masalah di mana tidak ada jawaban yang jelas," katanya. 

Bock berpendapat kinerja seseorang setelah dua atau tiga tahun lulus dari perguruan tinggi, sama sekali tidak berkaitan dengan kinerja di Google. Pasalnya keahlian seseorang akan berubah banyak seiring berjalannya waktu.

Namun bukan berarti pendidikan perguruan tinggi tidak penting. Nyatanya, sebagian besar karyawan Google masih lulusan perguruan tinggi.

Setidaknya, bangku perguruan tinggi merupakan cara yang paling pasti untuk mempelajari teknik canggih dan hal-hal lain yang bisa membawa seseorang bekerja di Google. (umi)

apalagi skrg, bikin skripsi kebanykan nyontek.....hanya mengejar titel sarjana...toh tdk di bawa mati, hanya gengsi untuk cepat dpt bekerja...hanya menjadi karyawan....Untuk menjadi seorang BOS ada di dalam hati dan kemauan sebagai pemimpin

View the original article here

FOTO: Kebrutalan Suporter Nodai Duel Klasik Persija vs Persib

FOTO: Kebrutalan Suporter Nodai Duel Klasik Persija vs Persib

Bus Persib diserang saat menuju SUGBK, Senayan. (ANTARA/Str-Hana)

VIVAbola - Duel klasik yang mempertemukan Persija Jakarta dan Persib Bandung batal tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, 22 Juni 2013. Persib memilih 'balik kanan' usai diserang sekelompok orang saat menuju lapangan.

Insiden bermula saat rombongan Persib baru saja meninggalkan Hotel Kartika Chandra, Gatot Subroto, Jakarta. Menurut keterangan polisi, baru seratus meter dari pintu keluar, bus Maung Bandung sudah diserang oleh sekelompok orang yang diduga adalah suporter Persija Jakarta.

Akibat kejadian ini bus Maung Bandung mengalami kerusakan parah. Beberapa pemain dan ofisial Persib juga terluka. Sergio van Dijk dan kawan-kawan akhirnya berhasil menyelamatkan diri melalui pintu tol yang berada tidak jauh dari lokasi penyerangan.

Saat berhenti di Km 19 tol Cikampek, pihak kepolisian sempat menawarkan agar skuad Persib dibawa dengan kendaraan taktis ke SUGBK, Senayan. Namun Manajer Persib Umuh Muchtar menolak dan memutuskan untuk kembali melanjutkan perjalanan ke Bandung.

Meski tidak dihadiri Persib, kick off tetap dilakukan. Soal status laga, Pengawas Pertandingan menyerahkannya kepada PT Liga Indonesia selaku operator Liga Super Indonesia (ISL) 2012/13.

Pertandingan Persija vs Persib sebelumnya telah ditetapkan digelar tanpa penonton. Meski demikian, ratusan pendukung Macan Kemayoran atau yang disebut The Jakmania tetap hadir di SUGBK, Senayan. Mereka berkumpul di lorong salah satu pintu masuk menuju stadion.

Sementara itu, di Bandung, para pendukung Persib memadati pintu keluar tol Pasteur. Ribuan Bobotoh tumpah ruah menyambut kepulangan tim kesayangannya. Sayang, acara penyambutan tersebut ternodai ulah sekelompok Bobotoh yang melakukan sweeping terhadap kendaraan mobil berpelat nomor B (Jakarta) yang kebetulan melintas.

Lihat foto-fotonya di sini.

Duel Persija dan Persib selama ini memang dikenal bertensi tinggi. Ibarat El Clasico di Spanyol, duel tim warisan era perserikatan ini juga kerap menunjukkan permainan keras di lapangan.

Sayang, kerasnya permainan di lapangan kerap menjalar hingga keluar arena. Rivalitasi kedua kelompok suporter bahkan tak jarang berujung tindak kekerasan--bahkan ketika kedua kubu sudah tidak pernah lagi berada dalam satu stadion dalam jumlah yang besar.

Musim lalu, contohnya. Tiga fans Persib tewas di tangan pendukung Persija. Mereka dikeroyok saat kedapatan menyaksikan Maung Bandung bertanding di SUGBK. (kd)



View the original article here

VIDEO: Bus Pemain Diserang, Persib Batal Bertemu Persija

VIDEO: Bus Pemain Diserang, Persib Batal Bertemu Persija

Bus diserang saat baru keluar dari Hotel Kartika Chandra.Minggu, 23 Juni 2013, 11:10 WIB Pemain-pemain Persib Bandung (Yadi (Bandung))VIVAbola -  Persib Bandung batal bertemu musuh bebuyutannya Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, 22 Juni 2013. Rombongan Maung Bandung tak jadi meluncur ke lapangan setelah bus yang mereka tumpangi diserang suporter lawan secara brutal.

Penyerangan terjadi tak lama setelah bus Persib meninggalkan Hotel Kartika Chandra, Sabtu sore sekitar pukul 14.25 WIB. Menurut keterangan pihak kepolisian, bus dilempari oleh sekelompok orang yang diduga adalah suporter Persija, sekitar 100 meter dari hotel.

Akibat kejadian ini, kaca-kaca bus pecah berantakan. Menurut kesaksian Manajer Persib, Umuh Muchtar, para pelaku bahkan juga berusaha membakar bus. Beruntung, api tidak sampai menjalar ke tangki bahan bakar. Akibat kejadian ini, sejumlah pemain dan ofisial Maung Bandung terluka.

Saksikan video penyerangan bus Persib di sini.

Manajemen Maung Bandung memutuskan untuk tidak kembali ke Jakarta meski kepolisian menawarkan penjemputan dengan kendaraan taktis. (kd)

(function(d, s, id) {var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];if (d.getElementById(id)) return;js = d.createElement(s); js.id = id;js.src = "//connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1&appId=67839049483";fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);}(document, 'script', 'facebook-jssdk')); Konten ini dikirimkan oleh pembaca anggota VIVAforumnew TWTR.Widget({ version: 2, type: 'search', search: '423004-video--bus-pemain-diserang--persib-batal-bertemu-persija', interval: 30000, title: '', subject: 'Twitter Comments', width: 'auto', height: 300, theme: { shell: { background: '#8ec1da', color: '#080708' }, tweets: { background: '#d7dadb', color: '#0a090a', links: '#295466' } }, features: { scrollbar: true, loop: true, live: true, hashtags: true, timestamp: true, avatars: true, behavior: 'all' }}).render().start();

View the original article here